BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI MEDIA FAKTA HUKUM

Dandim 1702/JWY Bertindak Sebagai Irup Dalam Upacara HUT TNI Ke-77 di Wamena

Wamena | Dandim 1702/JWY Letkol Cpn Athenius Murip S.H.,M.H bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam rangka Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia yang ke-77 bertempat di lapangan Ma Kodim 1702/JWY (05/10/2022).

Hadir pada peringatan HUT TNI kali ini, Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua S.H.,M.Si, Kapolres Jayawijaya AKBP Herman S. Napitupulu, Danlanud Wamena Letkol Pnb Yulianto Nurcahyo, Wadan Yonif 756/WMS Wayan Budi, Para Tokoh Masyarakat, Kepala Suku serta seluruh Instansi terkait.

Pada upacara ini Dandim 1702/JWY membacakan amanat tertulis Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa. Panglima TNI dalam sambutannya menyampaikan bahwa Berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei, TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat, diantaranya Hasil Survei Lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) tanggal 24 Juni 2022, TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik sebesar 93,2%.

Untuk itu, Panglima menghimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan Tugas Pokok TNI.

Sementara Dandim 1702/JWY saat ditemui media usai upacara menyampaikan bahwa dengan usia yang sudah dewasa, TNI akan terus bersinergi dengan Polri dan Pemerintah daerah dalam membangun dan menjaga stabilitas keamanan di Wilayah Kab. Jayawijaya. 

"TNI juga akan senantiasa membangun mekanisme kerja komponen bangsa dalam rangka meningkatkan ketahanan masyarakat dan nasional sebagai akumulasi menghadapi tantangan globalisasi yang berkembang dinamis disemua sisi kehidupan," ujarnya. 

Rangkaian Upacara HUT TNI ke-77 ini ditutup dengan melaksanakan Ibadah di masing-masing rumah ibadah dengan harapan agar kedepannya TNI selalu solid dan terus maju.

Dalam kesempatan ini pula dilaksanakan pemberian hadiah oleh Dandim 1702/JWY kepada Juara Voli Dandim Cup 2022, baik Putra maupun Putri mendapatkan uang pembinaan serta tropy, dimana juara 1 mendapatkan hadiah uang tunai 5 Juta rupiah, juara 2 mendapatkan 3 juta rupiah serta juara 3 mendapatkan 2 juta rupiah.

Posting Komentar

0 Komentar